Refinancing KKB BCA

Refinancing KKB BCA
Jaminkan BPKB Anda dan dapatkan Dana Tunai Anda

Jumat, 12 April 2013

Buruh Mogok, Penjualan Suzuki Jeblok

  

Jakarta, KompasOtomotif - Setelah menikmati penjualan yang terus meningkat pada dua bulan pertama 2013, Maret lalu nasib Suzuki kurang beruntung. Whole sale-nya jeblok 43,6 persen, yaitu dari 14.909 unit menjadi 8.399 unit. Penyebabnya, buruh di pabrik Suzuki mogok. Andalan terbaru Suzuki, Ertiga yang sempat menyodok menjadi mobil terlaris ketiga di Indonesia, kini kembali ke peringkat lima di bawah Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, Toyota  Innova dan Daihatsu Grand Max pikap.

"Gangguan produksi terjadi karena buruh mogok kerja selama 11 hari pada Mare lalu," ujar sumber internal Suzuki kepada KompasOtomotif.  Penjualan Ertiga bulan lalu hanya 3.702 unit turun 45,3 persen dari Februari 6.784 unit. Padahal PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengaku, permintaan terhadap Ertiga di atas kemampuan produksinya saat ini.

Davy Tuilan, Direktur Pemasaran dan Pengembahan Jaringan Pemasaran SIS ketika dikonfirmasi mengatakan, karena tidak ada produksi, inden Ertiga bertambah sekitar sebulan.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar